CARA MEMBUAT BOLU GULUNG UBI UNGU
BOLU GULUNG
UBI UNGU
Bahan:
·
4 butir telur
·
1 sdt cake emulsifier (TBM, SP, Ovalet)
·
75 gram gula pasir
·
60 gram tepung terigu
·
50 gram ubi ungu, kukus, dan haluskan
·
50 ml santan kental
·
25 gram margarine, cairkan
·
2 tetes pewarna makan berwarna ungu
·
1 sdt essence talas
·
50 gram butter cream, untuk olesan
·
50 gram keju cheddar parut, untuk isi
·
White cooking chocolate, untuk topping
Cara
membuat:
1. Kocok
telur, gula pasir dan cake emulsifier dengan mixer kecepatan tinggi hingga kental
dan berkembang.
2. Tambahkan
ubi yang sudah dihaluskan, kocok sebentar hingga rata
3. Tambahkan
terigu sambil diayak hingga rata.
4. Tambahkan
margarine cair bergantian dengan santan, aduk perlahan hingga margarine dan
santan habis serta rata.
5. Cetak
diloyang 24x24x3 cm yang telah dialasi kertas roti dan diolesi margarine.
6. Kukus
sekitar 15 menit, hingga matang. Angkat lalu dinginkan
7. Olesi
dengan butter cream, taburi keju, gulung, lalu padatkan.
8. Hias
sesuai selera dan siap disajikan
BOLU GULUNG UBI UNGU
Reviewed by Unknown
on
00.15
Rating:
Tidak ada komentar: